Bagi yang cukup sering melakukan pembelian barang atau berbelanja, mengenal dan mengetahui berbagai jenis kain menjadi sebuah hal yang penting untuk dilakukan.
Sayangnya, pengetahuan mengenai jenis kain masih sangat terbatas di kalangan masyarakat. Buktinya kain non woven seringkali kurang dikenal oleh masyarakat yang tentunya tidak sebanding dengan frekuensi penggunaannya dalam kehidupan sehari-hari.
Untuk itu yuk simak penjelasan mengenai jenis kain tersebut berikut ini.
Mengenal Apa Itu Kain Non Woven
Jika dilihat secara teknis, kain yang juga diberi nama kain non tenun merupakan kain dengan bahan yang masih menyerupai kain tetapi cukup berbeda dengan kain pada umumnya. Perbedaan lainnya juga terletak pada proses pembuatan dimana seratnya tidak perlu untuk dipintal terlebih dahulu untuk bisa menjadi benang melainkan serat akan melalui serangkaian proses mekanis dan kimiawi. Kain rekayasa ini hadir dengan berbagai keunggulan, harganya yang terjangkau dan tingginya tingkat kualitas membuat kain ini banyak digunakan untuk berbagai kebutuhan.Karakteristik Pada Kain Non Woven
Berbicara mengenai kain non woven sendiri, ada sejumlah karakteristik yang dimilikinya seperti:- Daya serap tinggi
- Anti bakteri
- Tahan air dan api
- Sifatnya yang lentur
- Kemampuan filtrasi
Manfaat Kain Non Woven
Tahukah anda jika kain rekayasa ini telah diaplikasikan oleh berbagai sektor perusahaan, contohnya sebagai berikut:-
Perlengkapan rumah tangga
-
Medis
-
Industri Makanan